BEKASI SELATAN – Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi melakukan kegiatan Grebek K3 massal di beberapa ruas jalan Kota Bekasi.
Seperti di Jalan Ir. H. Juanda dan Jalan A.Yani terlihat pegawai Kelurahan dan Kecamatan membersihkan sampah – sampah dan mengecat trotoar dan pembatas jalan yang sudah kusam.
Pada kegiatan tersebut Walikota Bekasi Rahmat Effendi, Wakil Walikota Bekasi Ahmad Syaikhu bersama Kepala Dinas melihat kondisi – kondisi fasilitas publik di Jalan Ahmad Yani dan beberapa ruas jalan utama Kota Bekasi.
Pada kesempatan itu, Wakil Walikota Bekasi Ahmad Syaikhu keliling memantau jalannya kegiatan bersih-bersih dengan mengenderai sepeda. Ia memantau di beberapa titik penyelenggaraan Grebek K3 Pemerintah Kota Bekasi bersama unsur masyarakat.
Sementara Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi, mengatakan selain untuk menggerakkan partisipasi masyarakat dalam K3 ini, juga ingin melihat sejauh mana sinergitas yang dibangun antara unit kerja dalam menyelesaikan persoalan – persoalan di masyarakat.
“Kita ingin aparatur wilayah Kelurahan Kecamatan hingga UPTD mampu memperbaiki komunikasi, sehingga saya berharap aparatur di wilayah mampu menyelesaikan setiap persoalan yang kita lihat langsung di lapangan,” katanya. (admin)